STRATEGI PEREMPUAN DALAM PEMBELAJARAN FONETIK ARAB SEBAGAI UPAYA PEMBERANTASAN BUTA HURUF ARAB DI TAMAN PENDIDIKAN ALQUR’AN (TPQ)

Authors

  • Imro'atus Solikah STAI KH. Muhammad Ali Shodiq
  • Anis Zunaidah
  • Siti Aisyah Yusuf STAI K.H Muhammad Ali Shodiq
  • Siti Henik Luluk Badriyah STAI K.H Muhammad Ali Shodiq

Keywords:

Strategi Perempuan, Fonetik, Arab, Buta Huruf

Abstract

Pembelajaran fonetik Arab di Indonesia banyak dilaksanakan di taman Pendidikan al-Qur’an. Dalam prakteknya, Fakta di lapangan menunjukkan bahwa Perempuan sebagai sekolah pertama bagi anak-anak berperan aktif terhadap perkembangan keberhasilan pembelajaran fonologi Arab tersebut. Setiap pembelajaran tidak terkecuali pembelajaran fonologi Arab memerlukan metode khusus, karena tingkat buta huruf di negara Indonesia masih terbilng tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi Perempuan dalam pembelajaran fonetik Arab, problematika, dan solusi pemecahannya. Metode yang digunakan dalam penelitian  adalah kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode dalam pembelajaran fonetik Arab adalah metode an-Nahdliyah dikolaborasi dengan metode penyampaian demonstrasi, mim mem, drill, tanya jawab, dan ceramah dengan mengedepankan sifat lemah lembut dan kasih sayang. Problematika yang dialami meliputi kurangnya guru, prasarana kurang memadai, dukungan orang tua, fisiologis anak, karakteristik huruf Arab, psikologis anak, dan pengaruh teman. Solusi yang diterapkan adalah kaderisasi dan dedikasi, manajemen jadwal dengan baik, koordinasi dengan wali santri, memahami dan mensupport perkembangan anak, mencontohkan, memberikan pemahaman positif, dan memilah pergaulan yang baik.

Published

2023-12-30

How to Cite

Imro’atus Solikah, Anis Zunaidah, Siti Aisyah Yusuf, & Siti Henik Luluk Badriyah. (2023). STRATEGI PEREMPUAN DALAM PEMBELAJARAN FONETIK ARAB SEBAGAI UPAYA PEMBERANTASAN BUTA HURUF ARAB DI TAMAN PENDIDIKAN ALQUR’AN (TPQ). JIPSKi: JOURNAL OF EDUCATION SCIENCE AND ISLAMIC STUDIES, 1(1), 84–92. Retrieved from https://ejournal.stai-mas.ac.id/index.php/JIPSKi/article/view/103

Issue

Section

Articles